Pages

Saturday, October 27, 2012

Ingin Hamil Setelah Operasi Kista?

Saya seorang ibu dari anak berusia 15 tahun dan sekarang ingin mempunyai anak lagi. Tetapi saya divonis ada kista di rahim. Tahun 2007 saya pernah dioperasi untuk pengangkatan kista endometriosis, tetapi sekarang kista itu muncul lagi.

Pertanyaannya:
1. Apakah saya memang harus operasi untuk yang kedua kalinya?
2. Berbahayakah seandainya setelah operasi, saya langsung hamil lagi, mengingat luka bekas operasi belum sembuh?
3. Apakah obat penyubur kandungan bisa menyebabkan bertambah besarnya kista?
4. Apa saran dokter untuk kasus seperti saya agar bisa hamil lagi?

Terimakasih untuk jawaban dari dokter.

Rosa (Perempuan Menikah, 37 Tahun), arakawa.rosalina@yahoo.com
Tinggi Badan 160 cm dan Berat Badan 55 kg


Jawaban


Keputusan untuk operasi atau tidak tergantung pada hasil pemeriksaan, ukuran kista, rekurensi dan keluhan Ibu. Pada prinsipnya, Ibu dapat segera mengandung karena kista tersebut berada di luar rahim. Sebaiknya tangani kista Endometriosis hingga tuntas dan diberikan obat penyubur (induksi ovulasi).

Banyak wanita yang mengetahui dirinya memiliki endometriosis setelah berulang kali gagal hamil. Wanita yang memiliki endometriosis umumnya tidak menunjukkan gejala apa-apa, namun umumnya mengalami:
1. Nyeri di perut bagian bawah dan di daerah panggul
2. Sakit pada saat menstruasi (dysmenorrhoea), kencing (dysuria) dan sakit di bagian punggung atau perut (chronic pelvic pain)
3. Menstruasi yang tidak teratur (misalnya spotting sebelum menstruasi)
4. Kemandulan
5. Dispareunia (nyeri ketika melakukan hubungan seksual).

dr.Dhely Lesthama.SpOG

No comments: