Pages

Sunday, January 16, 2011

Depigmentasi Untuk Pengobatan Vitiligo?

Nama saya Robby, saya telah membaca jawaban untuk Sdr. Esy bahwa depigmentasi dapat dilakukan sebagai salah satu pengobatan untuk vitiligo. Pertanyaan saya, apakah depigmentasi sudah pernah dilakukan di Indonesia? Di manakah depigmentasi ini bisa dilakukan? Berapa biaya yang harus dikeluarkan? Berapa lamakah pengobatan ini harus dilakukan hingga seluruh warna kulit menjadi sama dengan warna kulit yang terkena vitiligo? Atas jawabannya, saya ucapkan terima kasih.

Jawaban:


Saudara Robby,

Teknik depigmentasi memang merupakan salah satu terapi yang dilakukan pada kasus vitiligo terutama bila kelainannya luas dimana teknik ini dapat menghilangkan warna pada kulit yang normal sehingga warna kulit seluruh badan menjadi putih dan sama.
Biasanya pada teknik ini digunakan solusio bleching yang digunakan setiap hari sampai 12 bulan dan yang harus dilakukan selama dalam terapi yaitu menghindari paparan sinar matahari. Efek samping yang dapat timbul pada teknik ini meliputi kemerahan, kekeringan, gatal, rasa terbakar pada kulit terutama daerah wajah.

Mengenai biaya dan fasilitas kesehatan yang menyediakan teknik depigmentasi ini sebaiknya Saudara konsultasikan dengan dokter spesialis kulit di rumah sakit besar.

Semoga jawaban saya sedikit banyaknya dapat menjawab pertanyaan Saudara.
Apabila ada hal-hal yang masih perlu Saudara tanyakan, saya persilakan.
Terima kasih atas pertanyaannya.

Salam,


(Dr. Ika Susanti)

No comments: