Pages

Thursday, March 1, 2012

Remaja Putri yang Galau Karena Ceking

Badan saya kecil sekali meskipun saya tinggi alias ceking. Tidak seperti teman-teman saya lainnya, tinggi dan berat badan saya tidak balance sekali. Saya sudah coba konsumsi vitamin, susu buat tambah berat badan, tapi tidak ada hasilnya. Ayah saya memang tinggi kurus, apa badan saya ini karena faktor genetik?

Bagaimana caranya biar badan saya lebih berisi? Lingkar panggul saya juga kecil tidak seperti teman-teman saya yang badannya berbentuk seperti wanita lainnya, mohon bantuannya. Terimakasih.

Fatima (Perempuan Lajang, 15 Tahun), timtimXXXXXX@ymail.com
Tinggi Badan 165 Cm dan Berat Badan 41 Kg

Jawaban

Halo Fatima, saat ini saya tidak bisa menggunakan BMI untuk kamu karena kamu masih tergolong remaja sehingga BMI yang biasa dipakai tidak cocok untuk kamu. Saat ini kamu masih dalam masa pertumbuhan sehingga menurut saya wajar-wajar saja jika bentuk tubuh kamu belum seindah teman-teman kamu yang mulai menunjukkan lekuk-lekuk kewanitaan.

Dalam masa pertumbuhan, ada yang dinamakan growth spur (terutama pada remaja putri yang sudah mendapatkan menstruasi). Jika tinggi kamu menjulang tinggi saat ini, berbanggalah karena jika sudah berhenti masa pertumbuhan tinggi, masa pertumbuhan ke samping akan dimulai dan badan kamu mulai berlekuk.

Lebih baik tinggi sekarang dan berisi kemudian daripada tinggi sedang-sedang saja tapi terlalu berisi di usia remaja. Bentuk dan tinggi badan juga dapat dipengaruhi oleh faktor genetik tapi sebagai perempuan tentunya kamu tidak akan se- 'lurus' ayah kamu.

Hanya ingin mengimbau agar kamu mendapatkan nutrisi-nutrisi penting di usia remaja:

1. Zat besi (daging merah, kacang-kacangan dan telur)
Karena mulai menstruasi. Penyerapan dapat dibantu dengan vitamin C (biasa terdapat dalam jeruk, tomat dan buah berries)

2. Kalsium (produk susu, kacang-kacangan, produk kedelai)
Ini bagus untuk pertumbuhan tulang karena perempuan lebih rentan terkena osteoporosis di masa tua.

3. Protein (daging, ayam, ikan, telur, susu, kacang-kacangan)
Bagus untuk pertumbuhan dan pembentukan otot.

Leona Victoria Djajadi MND

No comments: