Pages

Wednesday, September 18, 2013

Sering Buang Air Kecil Tanpa Nyeri Tiap 15-30 Menit

Setelah kencing tuntas, muncul lagi keinginan kencing setelah 15-30 menit, apalagi jika udara dingin/agak banyak minum. Ini saya alami selama 4 tahun terakhir, gula darah rendah sehinga bukan karena diabetes, tidak ada nyeri. Tapi kemungkinan karena dulunya sering olahraga voli lompat menggunakan pemberat di kaki, sehingga perut turun. Solusinya gimana ya Dok, supaya saya sembuh?

Abdullah (Pria lajang, 25 tahun)
1234mbakXXXXX@gmail.com
Tinggi badan 160 cm, berat badan 54 kg

Jawaban

Salam Abdullah,

Ada beberapa kondisi pada pria yang dapat menyebabkan sering kencing tanpa rasa nyeri. Penyakit darah manis bisa menyebabkan banyak berkemih akibat urin yang lebih sering terbentuk. Jika jumlah urin yang keluar tidak banyak (tidak banyak dalam arti yang seharusnya masih bisa ditahan) maka sebaiknya diperiksakan. Beberapa kondisi yang bisa menyebabkan demikian misalnya infeksi saluran kemih, pembesaran prostat, dan faktor psikis. Untuk mengetahuinya ada pemeriksaan yang harus dilakukan misalnya cek urin dan tendangan air seni saat berkemih.

dr. Eddy Karta, SpKK

No comments: