Pages

Sunday, February 16, 2014

Tumbuh Kutil di Sekitar Paha, Berbahayakah Bila Dibiarkan?

Dokter saya ada masalah di daerah sekitar paha saya baru-baru ini ditumbuhi kutil lunak tapi saat ini sudah sebesar biji jagung. Yang saya mau tanyakan?
1. Apakah nama obatnya untuk pengobatan luar?
2. Berbahayakah penyakit kutil ini kalau dibiarkan?
3. Kalau sudah sebesar biji jagung apakah harus dioperasi?
4. Sementara waktu saya kasih obat albothyl dan caluso, apakah cukup? Diberi obat-obatan saja atau memang sudah harus dioperasi? Saya mohon penjelasan dari Dokter. Demikian disampaikan. Saya ucapkan terimakasih.

Heru Khairuddin (Laki-laki menikah, 35 tahun)
herukh77XXXX@yahoo.co.id
Tinggi badan 170 cm, berat badan 77 kg

Jawaban

Salam Pak Heru,

Yang disebut kutil lunak oleh pak Heru di daerah paha kemungkinan bukan kutil yang disebabkan oleh infeksi virus seperti umumnya kita sebut istilah kutil. Kutil infeksi virus umumnya memiliki permukaan keras dan harus dibuang karena menular.

'Kutil' lunak tersebut mungkin adalah pertumbuhan jinak di kulit yang sering terjadi di atas usia 30 tahun yang disebut sebagai skin tag atau dalam bahasa kedokterannya disebut sebagai fibroma mole. Kondisi ini tidak berbahaya dan tidak perlu dibuang jika tidak mengganggu.

Pengobatan dengan bahan-bahan keratolitik dari produk yang Pak Heru sebutkan tidak dapat menghilangkan kondisi ini karena ini bukan kutil. Pengobatan saat ini hanya dengan operasi eksisi atau dipotong yang bisa dikerjakan dengan berbagai metode.

dr. Eddy Karta, SpKK

No comments: