Pages

Saturday, April 11, 2009

Berbagai Keluhan Pada Kesehatan

Kecemasan

Penderita kecemasan selalu merasa khawatir dan tegang, tak dapat berkonsentrasi, berpikir jernih ataupun tidur nyenyak. Ada sebagian orang yang mengalami gejala fisik tambahan, mislanya sakit kepala, sakit dada, berdebar-debar, punggung sakit dan suatu perasaan lelah sekali. Seringkali ini merupakan reaksi wajar terhadap suatu situasi stress dan hanya bersifat sementara. Namun kadang-kadang kecemasan itu terjadi begitu saja tanpa sebab jelas.

Masalah rambut dan kulit kepala

Rambut tumbuh diseluruh permukaan tubuh manusia kecuali di telapak tangan dan kaki, dan tumbuh lebat terutama di kepala, ketiak dan daerah sekeliling alat kelamin. Warna dan jenis bersifat diwariskan, tetapi kondisinya bisa dipengaruhi oleh keadaan umum kesehatan dan faktor-faktor lain misalnya makanan. Diagram ini membahas beberapa problem umum yang mempengaruhi pertumbuhan rambut di kepala dan kondisi kulit kepala.

Problem-problem kuku

Kuku jari tangan dan kaki terbuat dari jaringan yang keras bernama keratin, yang melindungi ujung-ujung jari tangan dan kaki yang sensitif dari kerusakan. Semua kelainan atau penyakit yang terjadi pada kuku berciri tidak terlihat, menjengkelkan dan kadang-kadang sakit; tapi pada umumnya tidak berpengaruh buruk bagi kesehatan secara umum.

Problem-problem umum pada kulit

Ada berbagai kelainan yang dapat mempengaruhi kulit, termasuk infeksi-infeksi, peradangan, pertumbuhan sel yang tidak normal, dan warna yang tidak normal. Kelainan seperti in imungkin akibat dari suatu penyakit dalam, terkena bahan penyebab iritasi, atau akibat faktor luar lainnya. Gejalanya meliputi jerawat, bercak, benjolan, perubahan warna atau tekstur, gatal, atau terasa tidak enak. Pelajari dagram ini bila gejala yang Anda alami tak terdapat di tempat lain.

BIntik-bintik dan bercak

Sekelompok bintik meradang atau lepuh; atau bercak kemerahan yang luas dikulit, umumnya disebabkan oleh infeksi, iritasi, atau alergi terhadap sesuatu yang baru dimakan atau disentuh. Bercak semacam itu dapat timbul seketika atau beberapa hari sesudahnya;kadang-kadang disertai rasa tidak enak atau gatal. Apabila bercak itu berlangsung lebih dari sehari, sebaiknya periksakanlah ke dokter.

No comments: