Pages

Tuesday, June 22, 2010

Infeksi saluran Kencing

Saya sudah baca mengenai pipis disertai darah, kebetulan saya baru mengalaminya, dan memang terasa sakit seperti pipis yang tertahan / anyang-anyangan. yang mau saya tanyakan kenapa infeksi tersebut bisa terjadi?

Terima kasih

- Dian -Â

Jawaban :Â

Infeksi saluran kencing bisa terjadi karena seseorang menahan kencing terlalu lama sehingga air kencing menjadi media yg cocok untuk pertumbuhan kuman. Bisa juga kuman berasal dari saluran cerna (kuman yg normal pada usus bila tumbuh di tempat lain bisa menimbulkan penyakit), hal ini pada wanita biasanya terjadi karena cara membersihkan anus setelah buang air besar yang salah (yang benar ialah dari arah depan ke belakang), kalau dari belakang ke depan maka kuman dari tinja akan bisa masuk ke saluran kencing terutama pada wanita karena saluran kencing pada wanita lebih pendek sehingga lebih rentan terkena infeksi saluran kencing dari luar. Bisa juga kuman berasal dari darah (dari infeksi di bagian lain tubuh, misal kuman streptokokus yang bisa masuk melalui saluran nafas, kulit atau gigi yg berlubang lalu kuman masuk & menyebar lewat darah), karena aliran darah selalu melewati ginjal sebagai alat filtrasi (saringan) darah.

Demikian penjelasan dari saya, semoga Anda bisa mengerti.Â

Terima KasihÂ

- Dr. Kusuma -Â

No comments: