Pages

Saturday, August 20, 2011

JANTUNG BERDEBAR CEPAT

Dear Dokter,

Dok saya mau tanya.Dada saya terasa kayak kesentak keras setelah itu jantung berdebar cepat.Kadang dada jg agak tertekan.Kadang jg sering kaget.Itu gejala sakit apa dok.Ini saya rasakan sudah lama.Itu tanda sakit apa dok?kadang jg perut terasa seperti keras sehingga napas terganggu.Seblumnya saya cek di dokter saya kena sakit jantung tp waktu saya cek di dokter yg lain saya kena sakit liver dan bronkhitis.Mohon penjelasan dan solusinya.
Usia saya 23 th.Untuk keluhan yg menyertai ketika dada saya berdebar dada seperti agak tertekan.Berikut hasil tes lab saya pd tgl 2 April yg lalu :
Hasil foto Rontgen Thorax
C : Dalam batas normal
P : Perselubungan pola bronchovasculer
Kesimpulan : Bronchitis

Hasil tes darah
Hematologi
Darah lengkap
Haemoglobin : 12,6
Laju endap darah : 24-46
Hematokrit : 37
Lekosit : 8.600
Trombosit : 214.000

Hitung jenis
Eosinofil : 1
Basofil : -
Batang/Stab : 1
Segment : 54
Limforit : 36
Monosit : 8

Faal Hati
SGOT : 72
SGPT : 68

Untuk pemeriksaan EKG saya belum pernah

Terima kasih

Jawab :

Sebetulnya keluhan2 yang anda alami belum mengarah ke suatu penyakit tertentu apalagi tidak ada keterangan yang lain (pemeriksaan2 penunjang seperti : pemeriksaan darah, EKG, dsbnya).
Saran saya, sebaiknya anda berkonsultasi langsung dengan dokter penyakit dalam untuk mengetahui penyebab yang pasti dan pengobatan yang tepat.
Bila membaca hasil pemeriksaan anda yang perlu diperhatikan adalah LED (Laju Endap Darah) dan hasil Faal Hati yang meningkat, tetapi hal tsb tidak menyebabkan timbulnya keluhan anda (dada tersentak keras, jantung berdebar cepat). Dan apabila hasil lab yang anda sebutkan diatas adalah hasil yang anda konsultasikan dengan dokter yang terakhir maka saya sependapat dengan dokter tsb bahwa bdskn hasil lab tsb, ada gangguan pada fungsi hati dan bronchitis.Saran saya sebaiknya anda berkonsultasi kembali dengan dokter tsb untuk penanganan yang tepat.

Mengenai keluhan anda (dada tersentak, jantung berdebar cepat) tidak dapat diketahui penyebabnya apabila belum melakukan pemeriksaan untuk bagian jantung (EKG/Treadmill/ECHO), apalagi tidak jelas kapan saja keluhan itu timbul, apakah saat sedang beraktifitas ataukah saat2 tertentu saja (misalnya saat sedang stress, dsbnya). Saran saya, apabila keluhan ini sangat mengganggu anda sebaiknya langsung saja berkonsultasi dengan dokter spesialis jantung untuk dapat diketahui penyebab pastinya dan mendapatkan penanganan yang tepat.

dr. Susy

1 comment:

arif said...

kpd.yth dokter ditempat
please dok di jawab dok
saya punya pacar dan hubungan kita udah serius dok.begini biasanya tiap bulan dia hampir selalu telat untuk menstruasi,nah bulan ini dia udah sebulan dok telat padahl saya dan dia belum pernah melakukan hubungan yang diharamkan oleh agama kita ,saya kasian melihat dia dok tolong jwab,dia juga suka banget makann pedas apa itu juga yang mempengfaruhi,
thanks sebelomnya