Pages

Sunday, May 8, 2011

Telinga Terasa Bising

selamat malam,

saya buche ,23 th boleh saya tau kenapa pada kedua kuping saya terasa bising,seperti budek begitu dan pendengaran jadi tdk normal.
tolong dr berikan solusinya.. terima kasih

-buche-

Jawaban:


Selamat malam Sdr. Buche,
Biasanya bising di telinga timbul karena adanya ketidakseimbangan antara udara luar dan dalam telinga. Kejadian ini bisa terjadi misalnya ada sumbatan dari telinga luar seperti ada kotoran telinga yang mengeras, benda asing, dan benjolan di liang telinga. Atas bisa juga karena adanya Tuba Estachius (saluran di telinga dalam yang terhubung dengan tenggorokan) yang tersumbatseperti pada penderita infeksi tenggorokan, hidung atau alergi.

Untuk lebih jelasnya, alangkah baiknya Sdr.Buche segera memeriksakan telinganya ke dokter terdekat atau kalau bisa langsung diperiksa ke Dokter Spesialis THT.

Demikianlah, semoga jawaban singkat dari kami bermanfaat.

(dr. Iman Hilmansyah)

2 comments:

cup said...

dok..klo saya telinga seperti ada kotoran dan saya mengalami batuk yang berdahak..kmrn sempat ke dokter tht..dah dsedot yg menggangu di kuping.
tapi esok harinya budek lagi seprti ad yang menganjal dan pening..knp ya??

Anonymous said...

dok, knp pada teling a saya selalu kluar air berwarna bning... memang pada saat itu kemsukan air... efeknya sekarang selalu keluar lendir dan terasa bising......