Pages

Friday, June 1, 2012

Karyawan yang Tersiksa Karena Gangguan Tidur 6 Bulan

Salam dok, 6 bulan terahir ini saya mengalami gangguan tidur. Saya sulit sekali tidur nyenyak (tidur dalam) sehingga mata terasa lelah dan badan terasa lemas. Kadang saya bisa tidur tapi pikiran rasanya tetap berpikir dan seperti bermimpi tapi setengah sadar. Mohon penjelasan dokter, karena hal ini membuat saya kurang konsentrasi dan mengantuk saat bekerja. Terimakasih.

Dicky (Pria Lajang, 25 Tahun), iqraXXXX_XX@yahoo.co.id
Tinggi Badan 165 Cm dan Berat Badan 58 Kg

Jawaban

Sullt tidur atau insomnia cukup sering terjadi. Semakin tua seseorang, semakin banyak yang tekena insomnia. Penyebab dari insomnia bermacam-macam, misalnya nyeri hebat karena penyakit fisik, cemas hingga depresi yang berhubungan dengan penyakit psikologis.

Biasanya untuk mengatasi insomnia dilakukan 'sleep higiene' yaitu tidak merokok atau minum kopi atau alkohol pada malam hari. Olah raga teratur selama setengah jam dan idealnya dilakukan 4-5 jam sebelum tidur.

Jangan memaksakan diri untuk tidur, tetapi buatlah jadwal teratur untuk tidur dan bangun. Jangan tidur pada saat lapar dan buat suasana yang nyaman seperti suhu yang sesuai, cahaya redup dan suara musik yang tenang atau sepi.

Dr. Elly Ingkiriwang, SpKJ

No comments: