Pages

Tuesday, March 15, 2011

Gigi Geraham

Assalamualaikum wr.wb.

Saya ingin bertanya mengenai gigi saya yang berlubang dan didalamnya ada semacam daging tumbuh. kalau sering tersentuh atau disikat itu kadang-kadang berdarah, tapi rasanya tidak sakit hanya kalau kena makanan baru terasa sakit. Mengapa demikian? selain itu saya takut berobat. apakah biayanya mahal berobat kedokter. Dan terima kasih banyak atas jawabannya.

- Arfa -

Waalaikum salam wr wb Bapak Arfa.

Mohon informasi apakah giginya sudah lama berlubang? sehingga ada daging tumbuh di dalam giginya! Daging tersebut adalah gusi Arfa yang mengisi ruangan kosong di dalam gigi. Mestinya ketika gigi tersebut mulai kelihatan bolong sebaiknya cepat-cepat di tambal sehingga masih bisa terselamatkan bentuk anatomisnya dan bisa berfungsi seperti sediakala. Sedangkan jika sudah terjadi seperti ini maka ada 2 alternatif perawatan pertama jika gigi tersebut masih bisa dipertahankan (dalam arti bentuk anatomisnya masih bagus) maka gigi tersebut dapat dirawat bagian rongga syarafnya dengan membuang dagingnya terlebih dahulu baru di tambal. Tapi tentu perawatannya tidak bisa sekali kunjungan tapi memerlukan beberapa kali kunjungan. Hal ini juga dipengaruhi oleh tingkat kebersihan rongga mulut Arfa juga. Kedua dengan cara gampang yaitu dilakukan pencabutan pada gigi tersebut. Tetapi ini juga tidak menyelesaikan masalah karna ada ruangan kosong diantara gigi-gigi. Jika gigi tersebut berada di paling belakang tidak menjadi masalah. kalau soal biaya relatif tergantung masing-masing dokter gigi. Arfa boleh bertanya dulu soal tarifnya sebelum perawatan dimulai. Selain itu Arfa akan banyak mendapat manfaat jika sering kontrol ke dokter gigi setiap 6 bln sekali. Karna kondisi rongga mulut Arfa akan selalu terjaga kebersihan dan kesehatannya. Demikian informasi ini saya berikan semoga bermanfaat bagi anda.

Wassalamualaikum wr wb

-Drg. Elisabeth L. Sarri -

No comments: