Pages

Monday, January 13, 2014

Cara Menjaga Ginjal Selalu Sehat

Salam Dok, untuk mengetahui adanya masalah atau kelainan pada organ ginjal dan saluran kencing, cek kesehatan apa saja yang diperlukan? Apakah sudah cukup dengan tes darah lengkap, urine, dan fungsi ginjal? Bagaimana untuk menjaga agar ginjal kita tetap sehat? Terimakasih sebelumnya.

Andriyanto (Laki-laki menikah, 32 tahun)
andriXXXXX@uad.ac.id
Tinggi badan 163 cm, berat badan 53 kg

Jawaban

Dear Pak Andriyanto,

Pada umumnya untuk mengetahui masalah pada ginjal dan saluran kemih, dapat dilakukan pemeriksaan laboratorium seperti: pemeriksaan darah lengkap, tes fungsi ginjal, urinalisis, serta pemeriksaan radiologi seperti: USG/CT-scan ginjal. Dokter akan menyesuaikan pilihan yang tepat bagi tiap pasien.

Untuk menjaga agar ginjal tetap sehat sebaiknya: cukup minum, hindari alkohol dan rokok, olahraga teratur, tidak konsumsi obat sembarangan, hindari konsumsi rutin minuman suplemen, menjaga kadar gula darah (untuk pasien diabetes), mengontrol tekanan darah (untuk pasien hipertensi), serta rutin melakukan pemeriksaan ginjal jika memiliki beberapa faktor resiko yang mengganggu ginjal (pasien dengan hipertensi dan diabetes).

Salam, semoga bermanfaat.

dr. Indra Wijaya, SpPD, M.Kes

No comments: